Ragam dialog adalah cara pengorganisasian berbagai teknik dialog interaktif yang
memungkinkan terjadinya komunikasi antara manusia dengan komputer. Ragam Dialog
ini mempunyai tujuan untuk mendapatkan satu kriteria yang sangat penting dalam pengoperasian
sebuah program aplikasi, yakni aspek ramah dengan pengguna (user
friendly).
Beberapa sifat penting dari ragam dialog :
a) Inisiatif
Dapat
menentukan tipe-tipe pengguna yg dituju oleh sistem yg dibangun.
b) Keluwesan
Sistem
hrs menyesuaikan diri dgn keinginan pengguna. Keluwesan juga memberi kesempatan
pada pengguna utk costumizing sistem.
c) Kompleksitas
kita
tidak perlu menggunakan atau membuat antarmuka lebih dari apa yg diperlukan.
d) Kekuatan
Jumlah
kerja yg dpt dilakukan oleh sistem utk setiap perintah yg diberikan pengguna, misal
: pengguna ahli memberikan respon positif thd perintah2 yg powerful.
e) Beban informasi
Penyajian
informasi hrs disesuaikan dgn aras pengguna.
f) Konsistensi
Perintah
hrs mempunyai sintaksis yg terstandarisasi dan urutan parameter hrs mempunyai
tata letak yg konsisten, format pemasukan data hrs kompatibel.
g) Umpan balik
Setiap
aksi dari user harus menghasilkan suatu respon yang dapat diterima dengan baik
oleh user. Tujuannya adalah untuk mengurangi ketidakpastian /keraguan user.
h) Observabilitas
Berfungsi
secara benar dan nampak sederhana meskipun sebenarnya pengolahan internalnya
sangat rumit.
i) Kontrolabilitas
Sistem
selalu berada di bawah kontrol pengguna.
j) Efisiensi
Sangat
penting jika berpengaruh pada waktu tanggap atau laju penampilan sistem,
seringkali dgn menggunakan hasil teknologi baru.
k) Keseimbangan merupakan
Perbedaan antara manusia dan komputer :
Manusia dapat menangani berbagai persoalan yg berurusan
dgn perubahan lingkungan, pengetahuan tdk pasti dan tdk lengkap.
RAGAM
DIALOG INTERAKTIF
1.
Dialog Berbasis Perintah Tunggal
2.
Dialog Berbasis Bahasa Pemrograman
3.
Antarmuka Berbasis Bahasa Alami
4.
Sistem Menu
5.
Dialog Berbasis Pengisian Borang
6.
Antarmuka Berbasis Ikon
7.
Sistem Windows
8.
Manipulasi Langsung
9.
Antarmuka Berbasis Interaksi Grafis
|
Dialog Berbasis Perintah
Tunggal : Perintah-perintah
tunggal yang dapat dioperasikan biasanya tergantung dari sistem komputer yang
dipakai, dan berada dalam domain yang disebut bahasa perintah (command
language)
Keuntungan dan Kerugian Penggunaan Dialog Berbasis
Perintah Tunggal
|
|
Keuntungan
|
Kerugian
|
o
Cepat
o
Akurat
o
Efisien
o
Ringkas
o
Luwes
o
Inisiatif oleh pengguna
|
o
Jelek dalam menangani kesalahan
o
Beban ingatan yang tinggi
o
Membutuhkan penggunaan yang teratur
|
Dialog Berbasis Bahasa Pemrograman : ragam dialog yang memungkinkan
pengguna untuk mengemas sejumlah perintah kedalam suatu berkas yang sering
disebut batch file.
Dialog Berbasis Alami : pengguna menggunakan
instruksi-instruksi dalam bahasa alami yang lebih umum sifatnya, pengguna dapat
secara bebas memberikan instruksinya dengan kalimat-kalimat yang lebih
“manusiawi”.
Sistem Menu : Sistem menu datar adalah sistem menu
yang menampilkan semua pilihan secara lengkap. Sistem menu tarik adalah sistem
menu yang akan menampilkan pilihan dalam kelompokkelompok tertentu.
Dialog Berbasis Pengisian
Borang : Teknik
dialog berbasis pengisian borang (form filling dialogue) merupakan suatu
penerapan langsung dari aktifitas pengisian borang dalam kehidupan seharihari
dimana pengguna akan dihadapkan suatu bentuk borang yang ada di layar komputer yang mereka gunakan.
DIALOG BERBASIS IKON
(Icon-Based User Interface) : ragam dialog yang banyak menggunakan simbol-simbol dan
tanda-tanda untuk menunjukkan suatu aktifitas tertentu.
Sistem Penjendelaan : adalah sistem antarmuka
yang memungkinkan pengguna untuk menampilkan berbagai informasi baik
sendiri-sendiri maupun secara bersama-sama ke dalam bagian-bagian layar yang
tidak saling mempengaruhi.
Dialog Berbasis Interaksi Grafis : keuntungan dan kerugian
teknik antarmuka berbasis interaksi grafis sama dengan keuntungan dan kerugian
menggunakan manipulasi langsung Contoh : Pada Microsoft Word ketika kursor
mendekati suatu ikon akan muncul pesan yang menunjukkan arti ikon tsb.
Source :
1. Elearning Universitas
‘Aisyiyah Yogyakarta
2. Santosa, Insap Interaksi Manusia
dan Komputer, Teori & Praktek, Andi Yogyakarta
3. Surbakti, Irfan; Santosa,
Insap; Interaksi Manusia Dan Komputer, Edisi Jurusan Teknik Informatika-ITS,
2006
4. Modul interaksi manusia dan
komputer
Komentar
Posting Komentar